Memuaskan, Dua Letkol Inf TNI AD Jajal Jalan Baru TMMD Sibakur Sijunjung

1286

JURNAL SUMBAR | Sijunjung – Meski merasa yakin memuaskan. Namun dua orang Pamen TNI Angkatan Darat (AD) secara bersama, Jumat (27/4/2018) tetap melakukan peninjauan dan menjajal hasil pelaksanaan Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-101 di Sibakur yang dilakukan para serdadu TNI.

Kedua Pamen TNI itu adalah, Letkol Inf Widya Prasetyo, Inspektorat Urusan Perbendaharaan (Itdam I/BB) Kodam Bukit Barisan dan Letkol Inf Irvan Yusri, SIP , Dandim 0310/SS yang juga Dan Satgas TMMD ke-101 di Sibakur.

Di Nagari Sibakur, Kecamatan Tanjung Gadang, Kabupaten Sijunjung, Propinsi Sumatera Barat tersebut, mengggunakan sepeda motor trail, kedua Letnan Kolonel itu menjajal hasil buah karya TMMD ke-101 di nagari yang berpenduduk sekitar 450 kepala keluarga itu.

Satu-persatu pekerjaan TMMD itu ditinjau. Bahkan pembukaan jalan baru yang dulu berlumpur sepanjang tiga kilometer itu kini sudah mulai keras. Dengan gayanya masing-masing menggunakan sepeda motor trail, kedua Letkol TNI AD itu menjajal jalan yang dibangun para serdadu TNI yang bersinerji dengan Polri, OPD Pemkab Sijunjung, Ormas dan masyarakat setempat.

Terlihat keduanya bangga atas buah karya nyata pembangunan yang dilaksanakan melalui TMMD ke-101 di Nagari Sibakur.

Kepada Satgas TMMD, Itdam I/BB Letkol Inf Widya Prasetyo, mengingatkan para serdadu. “TMMD ke-101 ini adalah swakelola dan bukan hibah. Nah, untuk itu harus berhati-hati dalam pengerjaannya, baik pisik maupun non pisik,” kata Widya Prasetyo seperti dikutif dari Pasi Intel Kodim 0310/SS Kapten Inf Hemansyah kepada awak media, Jumat (27/4/2018).

“Jumat (27/4/2018) ini, sudah memasuki hari ke-24 pelaksanaan TMMD. Untuk mengejar target pekerjaan, anggota siang malam bekerja. In sha Alloh kita yakin, sebelum berakhir TMMD pekerjaan sudah rampung,” kata Dandim 0310/SS Letkol Inf Irvan Yusri, SIP selaku Dan Satgas TMMD ke-101 di Sibakur. Saptarius

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here