Resmikan Kantin Literasi, Bupati Hendrajoni: Tingkatkan Minat Baca Masayarakat

1220
Bupati Hendrajoni resmikan kantin literasi di Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Pessel. Ist.

JURNAL SUMBAR | Pesisir Selatan – Rendahnya literasi di Indonesia disebabkan oleh kurang sadar akan manfaatnya. Salah satu fakta tentang rendahnya budaya literasi Indonesia disampaikan Program for International Student Assisment (PISA). PISA merilis surveynya yang mengatakan, tahun 2012 Indonesia menempati urutan 64 dari 65 negara pada “budaya literasi”.

Untuk meningkatkan minat baca masyarakat, khususnya di Pesisir Selatan, Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Pesisir Selatan membuat sebuah inovasi dengan membuat Kantin Literasi.

Bupati Pesisir Selatan mengatakan bahwa Kantin Literasi merupakan “jembatan” yang dicoba dibangun Pemda bagi masyarakat sekitar pada umumnya dan para pelajar khususnya, untuk dapat mencintai aktifitas membaca. Hal ini disampaikan pada saat launching Kantin Literasi di Dinas Kearsipan dan Perpustakaan setempat, Senin (09/04/2018).

“Saya berharap dengan adanya kantin literasi ini, kita semua semakin giat membaca sehingga dapat menambah wawasan dan ilmu pengetahuan. Dengan demikian kualitas sosial kita semakin berpotensi dan membanggakan,” kata Bupati.

Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kab. Pesisir Selatan, Rio Fatma Erni menjelaskan, kantin ini dilengkapi dengan fasilitas wifi, makanan dengan harga terjangkau, buku bacaan dan sarana lainnya.

Tempat ini diharapkan menjadi tempat diskusi yang representatif dan nyaman bagi pengunjung perpustakaan.

“Dengan kemasan ini (kantin literasi), diharapkan dapat membangkitkan semangat dan minat baca para siswa, sehingga terwujud revolusi mental yang melahirkan ide dan kecerdasan bangsa,” katanya. rilis

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here