Satlantas Pessel Buka Puasa Bersama dengan Anak Yatim dan Tukang Ojek

Jurnal Sumbar

JURNALSUMBAR | Pesisir Selatan – Datangnya bulan suci Ramadhan 1439 H/2018 M, membuat setiap orang berlomba-lomba untuk berbagi kepada sesama. Sebab, di bulan Ramadhan yang penuh berkah ini, setiap kebaikan yang kita perbuat, pahalanya akan dilipat gandakan oleh Allah SWT.

Seperti yang dilakukan Kasat Lantas Polres Pesisir Selatan IPTU. Naomi Saragih, SIK yang melaksanakan acara berbuka puasa bersama dengan anak yatim, komunitas ojek dan para generasi muda serta anggota Satlantas Polres Pesisir Selatan bertempat di Satpas Polres Pesisir Selatan, Jum’at (25/5/2018) pukul 18.00 Wib.

Naomi menyampaikan, dalam hal ini berbagi kasih dengan anak-anak panti dan komunitas ojek.

“Tujuannya untuk mempererat silaturahmi. Kami di sini ingin menjalin silaturahmi dengan masyarakat Pessel. Intinya mempererat tali silaturahmi dengan Satlantas Polres Pessel,” ujarnya.

PERANTAU SIJUNJUNG

Dikesempatan itu juga dijelaskan bahwa kecelakaan lalu lintas di Pessel tertinggi kedua di sumbar setelah Kota Padang. “Kami minta pada anak-anak panti asuhan dan tukang ojek, mohon disampaikan pada masyarakat akan pentingnya keselamatan berlalulintas,” harapnya.

Kemudian, lanjutnya, Pessel masih termasuk banyak tunggakan pajak. “Itu bukan kewenangan kami sebenarnya. Jadi tolong disampajkan juga pada masyarakat, pajak ini sejatinya untuk pembangunan kita,” tegasnya.

“Perlu juga dijelaskan bahwa kecelakaan itu diawali pelanggaran lalu lintas, dan pelanggarnya banyak anak di bawah umur,” ujarnya.

“Tentunya kami dari Satlantas Polres Pesisir Selatan juga memberikan beberapa tips keselamatan dalam berkendaran,” pungkasnya. (Rega Desfinal)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.