1.125 Karateka Se Sumatera Siap Adu Hebat Perebutkan Danrem Cup 2018

Jurnal Sumbar

JURNALSUMBAR | Pesisir Selatan – Sebanyak 1.125 atlit dari 64 kontingen Se Sumatera akan bertarung pada kejuaraan Karate Danrem Cup 2018 yang digeber di Kabupaten Pesisir Selatan selama tiga hari.

Merebutkan total hadiah Rp.50 juta, serta tropi Danrem 032 Wirabraja, keringat bercucuran di matras dari para peserta demi prestasi, dan pembinaan bibit atlit muda, serta prestasi olahraga Karate di Sumbar.

Ketua FORKI Kabupaten Pessel Letkol. Arh Wahyu Akhadi mengatakan, event kejuaraan karate se- Sumatera piala Danrem 032 Wirabraja ini bertujuan untuk menggali potensi generasi muda, khususnya olahraga Karate di Kabupaten Pessel dan Sumatera Barat.

Dan, sekaligus menumbuhkan minat bakat generasi dunia olahraga di daerah, kata Arh. Wahyu Akhadi yang juga Dandim 0311 Pessel itu.

“Kita harapkan akan muncul bibit atlet muda dari event kali ini,” ujarnya.

PERANTAU SIJUNJUNG

Ditegaskan Wahyu Akhadi kepada para peserta dalam pertandingan bisa menjaga sportifitas serta junjung tinggi nilai fear play olahraga. Tunjukan bakat dan kemampuan yang dimiliki. Bawah harum nama keluarga, pribadi, lingkungan dan daerah asal.

Sementara itu Sekretaris Umum FORKI Sumbar Alvira menambahkan, kejuaraan karate Se- Sumatera nantinya akan mempertandingkan 53 kelas ringan, kelas usia dini, pra pemula, karet, junior dan kelas senior.

Dan, kepada para wasit yang akan memimpin Alvira berpesan bisa tetap menjaga netralitas, berikan keputusan setegas – tegasnya, agar nantinya dalam pertandingan bisa berjalan lancar dan sukses.

” Sejak hari ini Kamis (26/12/2018) pelatih dan para peserta diberikan technical oleh Panpel, agar besok dalam pertandingan tidak ada protes tentang aturan pertandingan,” kata dirinya.

Mudah – mudahan pada acara pembukaan dan pelaksanaan kegiatan berjalan sukses dari awal hingga akhirnya. Tekuk Sekretaris Umum FORKI Sumbar. Acara akan dibuka Danrem 032 Wirabraja, Kapolda Sumbar dan dihadirkan Pengurus FORKI Sumbar, Bupati Pessel, serta Forkompimda lainya. (Rega Desfinal)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.