Beroperasi Kembali, Klinik Meditama Batusangkar Dapat Respon Positif Masyarakat

Jurnal Sumbar

JURNALSUMBAR | Batusangkar – Informasi beroperasinya kembali Klinik Meditama Batusangkar, Jumat(1/2) ini, mendapat respon positif dari peserta BPJS (Badan penyelenggara jaminan sosial) Batusangkar. Mereka bergembira dan menyatakan akan segera  pindah lagi ke klinik Meditama Batusangkar.

Alasannya, pelayanan klinik Meditama sebelum non aktiv cukup bagus dan selalu memperhatikan kebutuhan pesien selaku peserta BPJS. “Kalau memang sudah aktiv saya segera cabut dari klinik sekarang dan langsung pidah ke klinik Meditama Batusangkar dengan mengurus syarat pindah ke BPJS Batusangkar,” sebut ibu Wir.

Jika sudah beroperasi, tutur Pak Firdaus, dia juga segera pindah ke Klinik Mediatama Batusangkar. Soalnya pelayanan klinik Meditama selama ini memuaskan dan bersahabat. Pernyataan Buk Wir dan bapak Firdaus diamini Bakhtar.Bakhtar dan isterinya Yuli akan pindah juga ke klinik Meditama yang dibina mantan Kepala dinas Kesehatan Tanah Datar Dr. H. Faurizal M PPM.

Kelebihan klinik Meditama, tutur Bakhtar, adanya Grup Senam Prolanis(GSP) yang dilaksanakan setiap minggu dengan instruktur cantik-cantik ramah dan penyuluhan kesehatan dari dokter berpengalaman serta kegiatan sosial. “Di klinik lain tidak kita temui,malah klinik lain itu,pelayanannya kurang bersahabat,” ketus Bakhtar yang pernah mengalaminya.

PERANTAU SIJUNJUNG

Pimpinan sekaligus pembina Klinik Meditama Dr Faurizal M MMP ketika dikonfirmasi jurnalsumbar.com, Jumat(1/2), membenarkan klinik Mediatama mulai beroperasi, Jumat(1/2) ini.

Pengoperasian itu,kata Faurizal sesuai surat perjanjian kerja sama antara BPJS Cabang Payakumbuh dengan Klinik Meditama Batusangkar Nomor: 9/PKS/KM/I/2019 tentang Pelayanan Kesehatan Tingkat Pertama Bagi Peserta Program Jaminan Kesehatan.

Diakatakannya,dalam pengoperasian klinik Meditama, hari Jumat 1 Februari 2019 langsung menerima peserta BPJS sekaligus berbagai jenis pelayanan siap dengan dokter profesional, yakni, klinik Umum, Dr Faurizal M PPM.Klinik Gigi, drg Yerni Rit.Klinik KIA,Dr Iranovita Dewy. Kebidanan, Bunga Humaira STr Keb. Laboraturium, Dr Dwi Yulia Sp PK dan Apotek, Eli Adek G, S Farm Apt.

Pelayanan peserta BPJS dilakukan setiap mulai pukul 07.00 s.d. 19.00 WIB.Kecuali hari minggu dan hari libur nasional.Khusus pelayanan Kebidanan (Periksa kehamilan dan Persalinan) berlaku  24 Jam.

Selama non aktiv tahun 2018,peserta BPJS berasal dari klinik Meditama yang terpencar ke klinik dan puskesmas lain,Dr Faurizal kembali menghimbau peserta BPJS kembali lagi ke klinik Meditama Batusangkar untuk bersilaturahmi dan menikmati seluruh pelayanan kesehatan. “Mari kita tatap masa depan lebih cerah dengan melupakan masalah dan persoalan yang lama mendera,” tukas Dr Faurizal M PPM nan akrab dipanggil pak Faul itu. (habede)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.