Danrem Kunto Arief Wibowo Perkenalkan BIOS 44 kepada Pimpinan BRI

995

JURNAL SUMBAR | Padang -Komandan Korem 032//Wbr Brigjen TNI Kunto Arief Wibowo, S.I.P memperkenalkan Bios 44 kepada pimpinan BRI dan stafnya.

Sialturahmi dan buka puasa bersama dengan jajaran BRI, Komandan Korem 032//Wbr Brigjen TNI Kunto Arief Wibowo, S.I.P sekaligus memanfaatkan waktu tersebut untuk memperkenalkan Bios 44.

Kegiatan silaturrahmi serta buka puasa bersama antara Danrem 032/Wbr beserta staf dengan Pimpinan wilayah BRI tersebut berlangsung di RM. Taman Palm di kota Padang.

Dihadapan pimpinan dan para staf BRI, Danrem menjelaskan bahwa BIOS 44 adalah cairan Bio organisme yang memiliki banyak manfaat kepada para petani dan para petambak Ikan maupun udang.

“Bios 44 telah mendapatkan hak paten dan telah teruji manfaatnya, baik untuk petani sawah, sayur mayur berbagai macam komoditi, petambak udang dan ikan,” jelasnya, Senin (20/5/2019).

Lebih lanjut Danrem juga menjelaskan perbedaan yang sangat mencolok antara hasil petani dan petambak yang menggunakan BIOS 44 dengan yang tidak menggunakan BIOS 44 yang mana pertanian dan petani baik ikan maupun udang yang menggunakan BIOS lebih cepat besar pertumbuhannya di bandingkan dengan yang tidak.menggunakan Bios.

“Kita temukan perbedaan yang sangat mencolok antara hasil petani dan petambak yang menggunakan BIOS 44 dengan yang tidak menggunakan BIOS 44, yang mana pertanian dan petani baik ikan maupun udang yang menggunakan BIOS lebih cepat besar pertumbuhannya di bandingkan dengan yang tidak menggunakan Bios.,” jelas Danrem sambil mencontohkan hasil yang sudah diperoleh.

Selanjutnya Danrem juga menjelaskan bahwa disamping dapat menyuburkan tanah kembali bahwa BIOS 44 juga bermanfaat untuk mengurangi dampak kebakaran lahan gambut, seperti yang sudah dilaksakan ujicobanya di Wilayah Sumatera Selatan pada saat terjadi Karhutla mulai dari 2015 lalu.

Dan yang takkala pentingnya saat ini, BIOS 44 juga telah banyak di manfaatkan dalam rangka membantu pertumbuhan penanaman Pohon Mitigasi di Sepanjang Pantai di Sumatera Barat. Pohon yang sudah hampir mati dan bahkan sudah berjamur sekalipun dapat berkembang dan tumbuh kembali dengan baik.

Hadir dalam kesempatan tersebut pimpinan Wilayah BRI Sumatera Barat Bapak Samsul Arifin beserta Staf, Kasrem 032/Wbr Kolonel Inf Edi Nurhabad, Kasiren Korem Kolonel Inf Chrisharjoko, Kasilog Kolonel Kav Asep Solihin, dan Kasiter Kolonel Inf Budi Prasetyo. penrem

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here